BOJONEGORO, MediaSorotMata.com – Dalam rangka melengkapi kebutuhan pelayanan kesehatan masyarakat, Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah telah meresmikan “puskesmas pungpungan” yang berada di desa pungpungan kecamatan Kalitidu kabupaten Bojonegoro, Jum’at, (28/1/2022).
Dalam hal ini dr. Ani Pujiningrum kepala dinas kesehatan kabupaten Bojonegoro mengatakan, sangat berterima kasih kepada ibu bupati Bojonegoro yang telah merekomendasikan atas pembangunan Puskesmas yang berada di desa pungpungan kecamatan Kalitidu ini, dan Alhamdulillah hari ini bisa di resmikan langsung oleh bupati Bojonegoro Dr Hj Anna Mu’awanah dengan nama “puskesmas pumpungan” yang meliputi wilayah kesehatan 8 desa di kecamatan Kalitidu, sehingga hal ini kecamatan Kalitidu memiliki 2 puskesmas yang layak dan sesuai Permenkes imbuhnya.
Bupati Bojonegoro Dr Hj Anna Mu’awanah Dalam sambutannya mengatakan walaupun namanya puskesmas pungpungan tetapi letaknya berada di sebelahnya desa ngujo dan kebetulan di samping rumah Mayjend (purn) Wardiyono yang juga sebagai tamu kehormatan dari bupati Bojonegoro, dalam cerita bupati Bojonegoro beberapa tahun yang lalu sewaktu berkunjung ke puskesmas pungungan dia melihat puskesmas pumpungan yang meliputi wilayah 8 desa kok merasa kurang layak, puskesmas tersebut yang terletak di tanah kas desa tepat nya di depan balai desa pungpungan, muncul lah rekomendasi dari bupati perempuan tersebut agar untuk di Carikan lokasi yang tepat dan memiliki akses yang baik sehingga di bangun lah puskesmas pungpungan yang terletak di sini, kemudian puskesmas tersebut dilakukan pembangunan Puskesmas dengan biaya APBD 2021.
Setelah sambutan peresmian Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah beserta Dandim, Polres, Kajari, serta tamu kehormatan bupati Mayjend TNI (pun) Wardiyono menanam pohon secara simbolis, serta di lanjutkan pemotongan pita peresmian di halaman puskesmas pungpungan tersebut.
Kepala puskesmas pungpungan dr Tutik Aminatun merasa bahagia atas di resmikan nya “puskesmas pungpungan” dan mulai besok sudah akan menerima pasien timpanya, dalam rangka memaksimalkan Pelayanan kesehatan di puskesmas ini, setelah semua tertata kami siap untuk menerima pasien rawat inap, kami akan berkoordinasi dengan dinas kesehatan kabupaten Bojonegoro dalam hal ini, sehingga tidak ada masyarakat bojonegoro yang terabaikan, khususnya di 8 desa wilayah nya, katanya
Kegiatan siang hari ini berjalan dengan aman dan lancar serta masih melakukan prokes covid-19, Turut hadir dalam kegiatan peresmian Puskesmas pungpungan Bupati Bojonegoro, beserta humas protokoler, Mayjend TNI (Purn) Wardiyono, Dandim , Polres bojonegoro, kajari, camat kalitidu, dan seluruh kepala desa Se kecamatan Kalitidu, beserta tamu undangan. (Jalal)