WONOSARI.Yogyakarta, MediaSorotMata.com – POS Basarnas Gunungkidul kamis (8/4/2021) melakukan operasi SAR untuk evakuasi satu orang tertimbun material longsor di dusun Sladi rt 04/ rw 04 kelurahan Umbulrejo. Kapanewon Ponjong Kab. Gunungkidul. Korban atas nama Surawan (27th) warga dusun setempat.
Dikutip dari akun basarnas_yogyakarta (8/4) kronologi kejadian bermula Korban Surawan melakukan penambangan batu secara manual di bukit yang ada di dusun tersebut seorang diri. Namun tanpa di ketahui penyebabnya tiba-tiba ada beberapa batu berguguran dan longsor menimpa korban. Seketika korban tak berdaya karena batu yang menimpanya cukup besar.
Warga yang mengetahui kejadian tersebut segera melaporkan ke pihak berwenang. Dalam hal ini posko SAR yg mendapat kontak lansung menindak lanjuti. Mengigat longsoran batu-batu yang menimpa korbanl besar-besar proses evakuasi menggunakan eskavator dan juga di bantu warga. Pada pukul 13:35 wib akhirnya proses evakuasi berhasil. Selanjutnya korban di bawa kerumahnya untuk diserahkan ke keluarganya. Adapun Korban sudah dalam keadaan meninggal.
Bupati Gunungkidul H Sunaryanta melalui akun sunaryanta.official menyampaikan belasungkawa kepada almarhum warga padukuhan Sladi Umbulrejo Ponjong yang mengalami musibah tertimpa runtuhan material. ” semoga almarhum husnul khotimah mendapat tempat terbaik di sisi Allah. Dan keluarga yang di tinggalkan diberi ketabahan. Aamiin.
Tak lupa Bupati Sunaryanta juga mengapresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak para relawan baik SARGAB maupun warga yang terlibat ikut membantu proses Evakuasi dalam musibah tersebut. (rim)