Kamis, 24 Okt 2024
JATIMNews

Dinas Gelar Bazar Buah Lokal, Untuk Mempermudah Para Petani

SIDOARJO, MediaSorotMata.comDitengah situasi Pandemi, menjaga pola
makan sehat merupakan salah satu kiat
terjitu untuk menjaga kesehatan tubuh. Mendukung hal itu, demi meningkatkan konsumsi buah lokal agar meningkatkan stamina dan imun tubuh kita, serta meningkatkan kesejahteraan petani buah dan sayur, serta membantu masyarakat mendapatkan buah yang berkualitas dengan harga terjangkau.

Kali ini bidang ketahanan pangan Kabupaten Sidoarjo, menyelenggarakan bazar buah lokal dalam  rangka Hari kemerdekaan RI ke-76 tahun 2021. 

Ibu Abriyani sebagai kepala bidang ketahanan pangan menjelaskan, bazar kali ini juga jadi ajang Petani lokal supaya makin eksis karena mampu meningkatkan devisa negara melalui ekspor. 

Supaya hasil panen buah-buahan terdistribusi lebih maksimal maka Dinas Pangan dan Pertanian kabupaten Sidoarjo akan berperan sebagai kampanye konsumsi buah lokal kepada masyarakat luas. Kampanye ini juga berpengaruh pada potensi bisnis buah lokal asli Sidoarjo. 

“Kegiatan bazar buah ini untuk mendorong dan meningkatkan kesejahteraan petani serta memberikan peluang ekonomi bidang budidaya horti berupa buah-buahan Asli dari Sidoarjo dan menggiatkan urban farming di tanah-tanah yang terlantar.

Dengan hasil panen yang cukup memuaskan.” Dari petani buah lokal dari beberapa Desa yang ada di kabupaten Sidoarjo, Rabu  (19/8/2021). Dalam kurun waktu kurang dari dua jam semua buah dan sayur yang dijual ludes dibeli warga,” jelasnya Ibu Abriyani.

Dr Eni Rustianingsih, ST., MT, juga menambahkan, produksi buah-buahan lokal di Kabupaten Sidoarjo cukup bagus. Namun karena dalam pemasarannya petani mengalami kesulitan akibat pandemi covid-19. 

“Hasil produksi pertanian seakan tidak laku dan dihargai murah. Dengan kondisi tersebut saya sebagai Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Sidoarjo menginisiasi untuk memproduk atau memasarkan hasil para petani.


Bazar ini untuk membantu para petani dalam rangka pemasasaran dan meningkatkan pendapatan petani yaitu, Buah Belimbing, Buah Timun Mas, Buah Garbis, Buah Melon, Buah Jambu Merah dan Buah Jeruk,” kata Eni Rustianingsih, 

“Harga kebutuhan buah-buahan yang di bazar ini juga jauh lebih murah dibandingkan harga di pasar, karena kita mendapatkan dari petani secara langsung.

Beberap produk yang di bazarkan kali ini, buah belimbing, timun mas, garbis, melon, jambu merah, jeruk dan buah lokal yang ada di Kabupaten Sidoarjo, Ini akan berkelanjutan, untuk saling membantu.

Pada intinya, bazar ini untuk memberikan proteksi atau perlindungan kepada konsumen serta kepedulian kepada petani. Jadi disisi lain supaya petani bisa produksi kembali. Sementara konsumen masyarakat secara umum bisa mendapat harga relatif terjangkau dan layak.

Karena dalam bazar ini, terang Eni, tidak ada permainan tengkulak. Jangan sampai beli di petani ditekan dan dijual kepada masyarakat mahal.

“Disisi ini Dinas Pangan dan Pertanian berharap bisa berkolaborasi dengan berbagai dinas instansi lain.

 Kegiatan bazar buah ini, untuk mendorong dan meningkatkan, kesejahteraan petani, bangkitkan ekonomi Kabupaten Sidoarjo khususnya,” pungkasnya. (Nuri)



Baca Juga