Kebutuhan Oksigen di DIY Melonjak Dua Kali Lipat

5 Juli 2021 21 KALI DILIHAT

YOGYAKARTA, MediaSorotMata.com – Melonjaknya kasus positif covid-19 di DIY benar- benar tak terduga. Dan berimbas pada ketersediaan oksigen di beberapa Rumah sakit.

Sri Sultan menyebutkan dalam rapat dengan pusat disepakati kebutuhan oksigen di DIY per hari sebanyak 47,6 ton. Jumlah kebutuhan sebesar 47,6 ton tersebut sebagai dasar antisipasi.

Jumlah tersebut tidak hanya diperuntukan bagi RS Rujukan Covid-19 saja, melainkan juga RS nonrujukan Covid-19 di DIY.

“Sebutkan kebutuhan (oksigen) sudah disuplai pertama kali sebanyak 18,1 ton. Hari berikutnya datang 20 ton dan itu habis dalam waktu dua hari, Artinya ada kenaikan kebutuhan.

Dampaknya di hari sabtu (03/07) perlu bantuan karna stok menipis. Kami (PEMDA DIY), lansung melakukan koordinasi dan meminta untuk dikirim dua kali sehari yang datang pada Minggu (04/07) dini hari,” jelas Gubernur DIY seperti dilansir humas(5/7).

Sekda DIY Kadarmata Baskara Aji mengatakan DIY membutuhkan kebutuhan pasokan oksigen setidaknya 20 ton setiap harinya. Namun dengan adanya lonjakan kasus Covid-19 yang luar biasa maka disepakati kabutuhan oksigen sekitar 47,6 ton setiap harinya. (rim)

Related posts

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *